EconomicReview – Acara Indonesia IT & Digital Operational Excellence Award VI 2024 (IITA-VI-2024) dihelat secara meriah di Ballroom Menara BRIpens, Lt. Lobby – Jl. Jend. Gatot Subroto, Kav. 9-11, Jakarta Selatan yang mengangkat tema “Empowering Sustainable Growth through Digital Innovation, Secure and Agile Transformation”.
Indonesia Information Technology Award adalah sebuah bentuk penghargaan/apresiasi tertinggi yang diberikan kepada Perusahaan Tbk dan Non-Tbk baik untuk swasta, BUMN, dan BUMD yang terbaik dalam kategori Teknologi Informasi.
Salah satu yang berjaya dalam ajang tersebut adalah PT Bank CIMB Niaga Tbk yang berhasil meraih The Best Indonesia IT & Digital Operational Excellence Award 2024. Platinum Award – Category : Bank Public Company Asset > Rp. 300T dalam ajang Indonesia IT & Digital Operational Excellence Award VI 2024 (IITA-VI-2024) yang diselenggarakan oleh Economic Review.
Penghargaan diserahkan oleh CEO & Founder Economic Review, Irlisa Rahmadiana didampingi oleh Gunawan Witjaksono, BSEE,MSEE,PhD,SMIEE,CISA,IPU kepada Jeffrey Kurniawan selaku Digital DevOps & Enterprise Architecture Head CIMB Niaga.
CIMB Niaga memiliki tujuh produk digital banking yang dapat membantu serta memudahkan Anda dalam memenuhi dan mendapatkan informasi seputar perbankan yakni ATM Gallery, CIMB Clicks adalah aplikasi internet banking CIMB Niaga, kemudian Digital Lounge CIMB Niaga yang menawarkan pengalaman digital banking yang lebih lengkap dan nyaman untuk Anda dan keluarga.
OCTO Mobile hadir memiliki banyak fitur baru untuk kenyamanan serta kemudahan bertransaksi Anda. Phone Banking CIMB Niaga melayani customer 24 jam ditambah Preferred Service Assistant merupakan layanan phone banking spesial yang aman dengan kemudahan transaksi dengan limit tinggi seperti transfer dana sampai ke luar negeri dengan nilai tukar mata uang yang kompetitif.
Pertama di Asia, Layanan Digital Banking yakni OCTO Pay CIMB Niaga ini dapat Anda gunakan untuk melakukan transaksi hanya dengan menggunakan nomor ponsel sebagai identitas (ID).