EconomicReview-Sejak diumumkan kasus perdana pasien positif COVID-19 di Kep. Seribu, bantuan terus mengalir dari berbagai pihak kepada Kep. Seribu. Salah satunya bantuan untuk tenaga medis yang diserahkan oleh Yayasan Panorama Anugerah atau dikenal sebagai Panorama Foundation bersama Jakarta Tourism Forum (JTF).
Bantuan diserahkan dari Panorama Foundation yang diwakili oleh AB Sadewa selaku Ketua Yayasan Panorama Anugerah dan Silvia Basyah selaku Bendahara Jakarta Tourism Forum. Dan diterima oleh Wakil Bupati Kepulauan Seribu Junaedi dan Sekretaris Kabupaten Kepulauan Seribu, Eric PZ Lumbun pada Senin (27/04).
“Atas nama warga Pulau Seribu, saya ucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak dalam membantu dan men-support kami berjuang mengatasi penyebaran virus corona di Kepulauan Seribu. Salam Sehat,” kata Junaedi.
Bantuan berupa baju alat pelindung diri (APD), masker bedah, face shield, sarung tangan dan hand sanitizer akan diserahkan kepada 3 (tiga) puskesmas di Kep. Seribu yakni Puskesmas Kecamatan Kep. Seribu Selatan, Puskesmas Kecamatan Kep. Seribu Utara, dan Puskesmas Kelurahan Pulau Pari.
Donasi dari masyarakat melalui Panorama Foundation akan terus disalurkan untuk penanganan COVID-19. Sebelumnya, Panorama Foundation juga telah menyerahkan donasi APD kepada tenaga medis khusus penanganan COVID-19 di Kota Kudus, Jawa Tengah.
Sadewa mengatakan pihaknya bersama rekan-rekan yang tergabung dalam JTF juga akan menindaklanjuti permintaan penyediaan fasilitas cuci tangan untuk 10 (sepuluh) pelabuhan di Kep. Seribu.
Beberapa waktu yang lalu, Panorama telah membantu penyediaan fasilitas cuci tangan di Gedung Sapta Pesona Jakarta. Fasilitas cuci tangan juga disediakan oleh THE 1O1 Hotel dibawah manajemen PHM Hospitality yang merupakan salah satu grup usaha Panorama Group. Fasilitas ini ditempatkan di lokasi yang banyak disinggahi masyarakat seperti di pasar tradisional, stasiun MRT, dan kantor-kantor kelurahan.
“Donasi hingga kini masih dibuka dan bisa diberikan melalui rekening BCA Yay Panorama Anugerah 261 389 5558. Donasi nantinya akan diberikan juga kepada masyarakat sekitar Jakarta terdampak COVID-19 berupa alat semprot disinfektan serta cairan disinfektan. Selain itu, donasi juga akan disalurkan berupa fasilitas cuci tangan yang akan ditempatkan di titik fasilitas umum,” papar Sadewa.