EconomicReview – Mengawali tahun 2022, PT Bank MAYORA kembali menorehkan prestasi pada ajang Indonesia Information Technology Award 2022 (IITA-IV-2022) yang digelar oleh Economic Review secara online dengan konsep zoominar pada Jumat, 25 Februari 2022 lalu.
Pada ajang tersebut Bank MAYORA berhasil meraih penghargaan The Best IT – For Private Company, Gold Award – Excellent dengan score 83,33 category Bank BUKU 2.
Pencapaian ini tidak terlepas dari konsistensi Bank MAYORA dalam mengembangkan dan menerapkan inovasi perbankan digital dalam menjalankan perseroan. Keberhasilan ini merupakan implementasi teknologi digital sebagai solusi bisnis bagi pelanggan dari teknologi informasi yang diterapkan.
Indonesia Information Technology Award 2022 (IITA-IV-2022) sendiri adalah sebuah bentuk penghargaan atau apresiasi tertinggi yang diberikan kepada Perusahaan Tbk dan Non-Tbk baik untuk swasta, BUMN, dan BUMD yang terbaik dalam kategori Teknologi Informasi.
Penilaian didasarkan pada Tata kelola IT yang meliputi SDM, Struktur Organisasi dan Budaya, Audit IT dan Standar Operasi dengan bobot nilai 30%, yang kedua Kesiapan Teknologi Informasi yang mencakup Penerapan Sistem Informasi, arsitektur, dan Basis Data, Infrastruktur, Data privacy & safety, IT impact for business dengan bobot nilai 40%, dan yang ketiga Strategic Actions meliputi Future Planning & IT investment, Covid-19 pandemic responses dengan bobot nilai 30%.