EconomicReview – PT Heksa Solution Insurance baru saja mendapat penghargaan sebagai apresiasi atas kinerjanya yang apik dalam ajang Indonesia Sales Marketing Award VI (ISMA-VI-2023) dengan tema “Innovation Breakthrough Of Artificial Intelligence In The Digital Marketing Era”.
Acara tersebut di gelar secara meriah yang bertempat di Artotel Suites Mangkuluhur – Jl. Gatot Subroto Kav. II No.3, RT.1/RW.4, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan. Selain itu acara juga dihelat secara online melalui aplikasi zoom.
PT Heksa Solution Insurance berhasil mendapatkan predikat “The Best Indonesia Sales Marketing Award-VI- 2023 untuk kategori Insurance”. Ini sebagai apresiasi dari Majalah Economic Review atas kinerja apik perusahaan.
Penghargaan diterima secara langsung Ari Faryanto selaku Kepala Divisi Alternate, mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada perusahaan, tentunya kepercayaan ini menjadi motivasi untuk terus menjaga serta meningkatkan layanan yang lebih baik kepada masyarakat Indonesia pada umumnya maupun bagi nasabah Heksa Insurance pada khususnya.
Terima kasih kepada seluruh stakeholder, khususnya pemegang saham, karyawan, nasabah dan mitra pemasar atas kepercayaan serta dukungan yang telah diberikan kepada Heksa Insurance.

Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dalam upaya meningkatkan manfaat perlindungan dan pelayanan yang terbaik bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Tentang Heksa
Seiring dengan dinamika usaha dan melihat potensi pasar yang terus berkembang, terjadi perubahan komposisi kepemilikan saham pada bulan Maret 2016 yang disertai dengan pergantian nama perseroan dari PT Heksa Eka Life Insurance menjadi PT Heksa Solution Insurance.
Perubahan kepemilikan ini menjadi landasan yang kokoh untuk mewujudkan komitmen kami menjadi penyedia layanan asuransi terpercaya yang “Cepat, Aman dan Pasti” bagi seluruh masyarakat Indonesia. PT Heksa Solution Insurance adalah perusahaan asuransi jiwa yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.
Dengan dukungan Tim Manajemen, karyawan, tenaga pemasar yang handal, profesional dan berpengalaman, saat ini kami menjangkau pasar melalui strategi pemasaran yang bermitra dengan beberapa Bank terkemuka di Indonesia, Lembaga Keuangan Non Bank dan Organisasi/Institusi besar lainnya.